MARKETING MIX VS LOYALITAS PASIEN: LITERATURE REVIEW

M Andri Junaidi, Wahyu Sulistiadi

Abstract


Marketing adalah seluruh kegiatan dan proses membuat, mengkomunikasikan, mengantarkan, menawarkan sesuatu yang bernilai kepada pelanggan, klien, rekan kerja dan masyarakat pada umumnya. Kaitannya dengan rumah sakit, karena rumah sakit tergolong organisasi semi bisnis. RS harus menggunakan pemasaran dalam menghadapi semua permasalahan yang ada dan mengambil semua peluang agar dapat bertahan hidup, salah satunya adalah marketing mix. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah literature review dengan menggunakan PRISMA. Sehingga diperoleh 13 jurnal, baik dalam dan luar negeri. Marketing mix sangat dibutuhkan sebagai salah satu cara pemasaran RS. Dari hasil penelusuran, didapatkan bahwa komponen marketing mix, terdiri dari: product (produk), place (lokasi), price (harga), promotion (promosi), people (orang yang terkait dengan pelayanan), process (proses jasa), dan physical evidence (bukti fisik) berpengaruh terhadap loyalitas pasien terhadap RS. Walaupun satu-satuan komponen tidak berpengaruh terhadap loyalitas pasien, akan tetapi dari seluruh jurnal yang direview disini, secara serempak semua komponen marketing mix berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pasien setelah dilakukan uji Annova (F).

Keywords


Marketing; Loyalitas; Marketing Mix

Full Text:

PDF

References


Buckley, P. (2009). The Complete Guide to Hospital Marketing. Unisted States: HCPro Inc.

Dharmesh M, Vijay S. (2013). Service Marketing Mix of Indian Hospitals: A Critical Review.

Radfan N, Djumahir, Tita H. (2015). Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Loyalitas Pasien di Poliklinik Paru Rumah Sakit Paru Batu.

Amriza, Teuku., Susanto. (2017). The Influence of Marketing Mix on Interest of National Health Insurance Patient RE-visiting Policlinic at Hospital X. International Journal of Scientific and Research Publications, vol. 07, no. 10, pp. 45-49.

Gituma, Michael. (2017). Effects of Marketing Mix on Sales Performance: A Case of Unga Feeds Limited.

Maulindah, Khadijah., Balqis, Nuryani. (2013). Hubungan Bauran Pemasaran dengan Loyalitas Pasien di Rawat Inap Rumah Sakit Ibu dan Anak Siti Khadijah I Makasar.

Kusumo, Mahendra., Susanto. (2014). Pengaruh Faktor Bauran Pemasaran terhadap Loyalitas Pasien Rawat Inap RS PKU MuhammadiyahBantul.

Sembor, Patricia., dkk. (2015). Hubungan Antara Persepsi Pasien Umum Tentang Bauran Pemasaran Jasa dengan Loyalitas Pasien di Unit Rawat Jalan Rumah Sakit Siloam Manado.

Rejeki, Sri. (2016). Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Kepuasan dan Loyalitas Pasien Rawat Inap di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Soediran Mangun Sumarso. Journal of Human Resources Management and Organizational Behaviour, vol. 01, no. 02, pp. 40-45.

Sreenivas, T., Srinivasarao, B., Srinivasa, Rao. (2013). An Analysis on Marketing Mix in Hospitals. International Journal of Advanced Research in Management and Social Sciences, vol. 2, no. 4, pp. 187-207.

Amelia, Rezki., Asiah H, Syafar. (2014). Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Loyalitas Pasien Rawat Jalan di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin Makasar 2013. Jurnal AKK, vol 3, no. 1, pp. 1-8.




DOI: http://dx.doi.org/10.7454/arsi.v6i2.2862

Refbacks

  • There are currently no refbacks.